RESEP JAJAN PASAR KUE DADAR GULUNG
Kue Dadar Gulung |
Bahan - Bahan Kue Dadar Gulung :
- Kelapa Parut 100 gram
- Buah Nangka dipotong dadu 5 potong
- Air 100 ml
- Gula merah secukupnya
- Daun pandan 1 lembar
- Garam 1/4 sendok teh
Bahan untuk Kulit Dadar :
- Tepung terigu 150 gram
- Santan 250 ml
- Telur 1 butir
- Pandan pasta 1 sendok teh
- Minyak goreng 1 sendok makan
- garam 1/2 sendok teh
- Pertama campur terigu, telur, minyak dan garam.
- Aduk sambil ditambah santan yang telah dicampur dengan pandan pasta. Aduk hingga rata dan halus.
- Panaskan wajan datar diameter 20 cm dan olesi dengan minyak goreng.
- Tuang 1 atau 1/2 sendok sayur adonan kulit. Putar-putar wajan agar adonan tipis dan merata. biarkan hingga sedikit kering, lalu diangkat. lakukan terus sampai semua adonan habis.
- Buat bahan isi dengan merebus semua bahan kecuali nangka. Sebelum airnya mengering, masukkan potongan nangka dan aduk biar rata. Masak hingga airnya mengering lalu angkat.
- Ambil satu lembar kulit, beri 1 sendok makan bahan isi lalu lipat dan gulung. kakukan sampai habis.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar